Speakonomics #3 feat. Arcandra Tahar: Mengupas Peliknya BUMN dan Masa Depan Energi Indonesia - a podcast by Kanopi FEB UI

from 2021-11-29T11:56:24

:: ::

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan komponen yang integral bagi perekonomian Indonesia. Salah satu sektor penting yang dikuasai oleh BUMN adalah sektor energi, yang kerap menjadi perbincangan hangat akhir-akhir ini. Publik dan dunia internasional semakin menyadari bahaya dari pemanasan global akibat emisi karbon dari penggunaan bahan bakar fosil. Di tengah meningkatnya berbagai tuntutan untuk bertransisi ke energi terbarukan, Indonesia masih menjadi salah satu negara penyumbang polusi. Tentunya, peran penting BUMN di sektor energi tidak dapat dipungkiri. Lantas, seperti apa rencana strategis yang dibutuhkan BUMN demi menyongsong masa depan energi Indonesia?


Dalam episode ketiga Speakonomics ini, Kanopi FEB UI merasa terhormat dapat mengundang Bapak Arcandra Tahar, Komisaris Utama PGN serta mantan Menteri ESDM, untuk mengupas tuntas mengenai filosofi BUMN serta perannya dalam sektor energi Indonesia.

Further episodes of Kanopi On Air

Further podcasts by Kanopi FEB UI

Website of Kanopi FEB UI